Pertandingan Futsal ldii palu

PENUTUPAN KOMPETISI FUTSAL U-14 LDII PALU

LDII PALU – Tim Futsal U-14 LDII Kelurahan Palupi berhasil membawa pulang piala bergilir Kompetisi Futsal U-14 DPD LDII Kota Palu II/2013, setelah mengalahkan tim futsal LDII Kelurahan Petobo dengan skor 3-1.

Ketua DPD LDII Kota Palu Drs. H.Imam Sutarto secara resmi menutup kompetisi futsal U-14 DPD LDII Kota Palu II/2013 di halaman Masjid Miftahul Huda Kelurahan Petobo, Minggu(29/04/2013).

sambutan ketua ldii palu penutupan futsal

Penutupan Kompetisi Futsal yang dirangkaian dengan pertandingan final ini dihadiri beberapa tim yang telah ikut meramaikan kompetisi yang digelar sejak tanggal 16 Maret – 29 April 2013. Tampak pula Bapak Nurhasim,S.E selaku Ketua Biro Pemuda dan Olahraga DPW LDII Sulawesi Tengah serta para pembina dari masing – masing perwakilan tim yang berlaga.

Dalam sambutannya Bapak Imam mengapresiasi kegiatan yang tidak lain bertujuan membina kerukunan dan kekompakan. Beliau mengucapkan selamat kepada tim futsal U-14 LDII Kelurahan Palupi yang telah berhasil menjuarai kompetisi ini. Lebih lanjut beliau juga memberikan motivasi kepada tim – tim yang belum berhasil agar terus berlatih, karena masih ada kesempatan di tahun depan.

kebersamaan generus kemenangan tim futsal ldii palupi

Acara dilanjutkan dengan penyerahan hadiah hiburan kepada masing-masing tim yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini. Dan penyerahan Piala Bergilir Kompetisi Futsal U-14 DPD LDII Kota Palu II/2013 oleh Bapak Imam Sutarto kepada Tim Futsal LDII Kelurahan Palupi sebagai juara.

penyerahan piala bergilir futsal ldii palu

Berikut nama pemain serta tim yang berhasil membawa hadiah di kompetisi Futsal II U-14 DPD LDII Kota Palu 2013 :

Juara I : Tim Palupi dari LDII Kelurahan Palupi
Juara II : Tim Kebun Turi B dari LDII Kelurahan Petobo
Juara III : Tim Zebra barat dari LDII Kelurahan Tatura Selatan
Tim Fair Play : Tim Palupi dari LDII Kelurahan Palupi
Top Skorer : Adif
Pemain Terbaik : Arya

Klik Disini Untuk Melihat Gallery “PENUTUPAN KOMPETISI FUTSAL U-14 LDII PALU”

One comment

  1. Alhamdulillah, terus berkreatifitas untuk generasi yang lebih baik..amiin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.