Mimika (18/3). Sekretaris DPD LDII Mimika, Yopi Komara memberikan tausiah Ramadan menjelang khotbah Jumat di DKM Al Bayan 74, pada Jumat (14/3). Dalam tausiahnya, Yopi Komara menyampaikan beberapa hal terkait ibadah di bulan Ramadan yang perlu ditingkatkan.
Yopi Komara mengawali tausiah dengan mengajak umat Islam untuk meningkatkan kesyukuran pada bulan Ramadan dengan memperbanyak beribadah di masjid dan mempersungguh lima sukses Ramadan.
“Di bulan suci ini, mari beribadah semaksimal mungkin dengan tertib karena bulan ini hanya ada satu dalam setahun. Dengan niat mengerjakan ibadah sunah untuk diri sendiri dan mengajak umat untuk ibadah juga insya Allah akan mendatangkan pahala,” ujarnya.
Ia juga menyampaikan pentingnya menegakkan sholat yang merupakan komunikasi dengan Allah, sehingga perlu diagungkan termasuk dengan pakaian yang dikenakan. “Juga pentingnya shodaqoh, termasuk perhatian kepada saudara-saudara kita yang duafa untuk lebih diutamakan,” imbuhnya.
Oleh: S29Mus_SULSEL9.1A_MUSLIMIN_081343923860 (contributor) / Uyun Kusuma (editor)
Kunjungi berbagai website LDII
DPP, DPP, Bangkalan, Tanaroja, Gunung Kidul, Kotabaru, Bali, DIY, Jakpus, Jaksel, Jateng, Kudus, Semarang, Aceh, Babel, Balikpapan, Bandung, Banten, Banyuwangi, Batam, Batam, Bekasi, Bengkulu, Bontang, Cianjur, Clincing, Depok, Garut, Jabar, Jakarta, Jakbar, Jakut, Jambi, Jatim, Jayapura, Jember, Jepara, BEkasi, Blitar, Bogor, Cirebon, Kalbar, Kalsel, Kaltara, Kalteng, Karawang, Kediri, Kendari, Kepri, ogor, Bogor, Kutim, Lamongan, Lampung, Lamtim, Kaltim, Madiun, Magelang, Majaelngka, Maluku, Malut, Nabire, NTB, NTT, Pamekasan, Papua, Pabar, Pateng, Pemalang, Purbalingga, Purwokerto, Riau, Sampang, Sampit, Sidoarjo, Sukoharjo, Sulbar, Sulsel, Sultra, Sumbar, Sumsel, Sumut, Tanaban, Tangsel, Tanjung Jabung Barat, Tegal, Tulung Agung, Wonogiri, Minhaj, Nuansa, Sako SPN, Sleman, Tulang Bawang, Wali Barokah, Zoyazaneta, Sulteng