Warga LDII Bagan Sinembah Laksanakan Salat Idul Fitri 1446 H di Halaman Masjid Miftahul Jannah

Rokan Hilir (13/4). Warga Pimpinan Cabang (PC) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Bagan Sinembah melaksanakan Salat Idul Fitri 1446 H/2025 M di halaman Masjid Miftahul Jannah, Kepenghuluan Gelora, Kecamatan Bagan Sinembah, Kabupaten Rokan Hilir, Riau.

Sekitar 130 warga LDII yang berdomisili di wilayah Bagan Sinembah turut hadir dalam pelaksanaan sholat yang berlangsung khusyuk tersebut. Ketua PC LDII Bagan Sinembah, Ustad Nuryanto, menyampaikan rasa syukurnya atas kelancaran kegiatan ini.

“Alhamdulillah, pelaksanaan salat Idul Fitri tahun ini berjalan lancar dan penuh keberkahan. Cuaca cerah, tidak hujan, dan kehadiran warga cukup banyak, sehingga menambah semangat kita sebagai bangsa Indonesia dalam merayakan Hari Raya Idul Fitri 2025,” ujarnya.

Salat Idul Fitri berlangsung di halaman masjid yang dialasi terpal, sajadah, tikar, dan karpet. Ustad Sigit bertindak sebagai imam sekaligus khatib dalam pelaksanaan ibadah tersebut.

“Alhamdulillah, sholat ied berjalan dengan khusyuk. Pesan saya, di hari yang fitri ini, kita sebagai umat Islam disunnahkan untuk mempererat silaturahmi dengan sanak saudara, keluarga, dan sesama umat Islam, serta saling memaafkan,” tuturnya.

Kebahagiaan juga dirasakan oleh Yusron Aulia, salah satu warga LDII yang hadir. “Saya sangat bersyukur bisa salat ied berjamaah dengan warga LDII. Lebaran tahun ini terasa spesial karena saya bisa berkumpul dengan keluarga dan menyajikan aneka kue lebaran untuk para tamu yang datang bersilaturahmi,” katanya.

 

Oleh: Mas Bro (contributor) / Firdaus (editor)

Kunjungi berbagai website LDII

DPP, DPP, Bangkalan, Tanaroja, Gunung Kidul, Kotabaru, Bali, DIY, Jakpus, Jaksel, Jateng, Kudus, Semarang, Aceh, Babel, Balikpapan, Bandung, Banten, Banyuwangi, Batam, Batam, Bekasi, Bengkulu, Bontang, Cianjur, Clincing, Depok, Garut, Jabar, Jakarta, Jakbar, Jakut, Jambi, Jatim, Jayapura, Jember, Jepara, BEkasi, Blitar, Bogor, Cirebon, Kalbar, Kalsel, Kaltara, Kalteng, Karawang, Kediri, Kendari, Kepri, ogor, Bogor, Kutim, Lamongan, Lampung, Lamtim, Kaltim, Madiun, Magelang, Majaelngka, Maluku, Malut, Nabire, NTB, NTT, Pamekasan, Papua, Pabar, Pateng, Pemalang, Purbalingga, Purwokerto, Riau, Sampang, Sampit, Sidoarjo, Sukoharjo, Sulbar, Sulsel, Sultra, Sumbar, Sumsel, Sumut, Tanaban, Tangsel, Tanjung Jabung Barat, Tegal, Tulung Agung, Wonogiri, Minhaj, Nuansa, Sako SPN, Sleman, Tulang Bawang, Wali Barokah, Zoyazaneta, Sulteng

LDII Tanjab Barat Tekankan Pentingnya Komunikasi lewat Silaturahim Syawal

Lurah Kota Baru Ajak Warga LDII Bersinergi Majukan Kelurahan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *