LDII Bengkulu Tengah Helat Silaturahim Idul Fitri Bersama Bupati Rachmat Riyanto

Bengkulu Tengah (14/4). DPD LDII Bengkulu Tengah menghelat “Silaturahim Idul Fitri 1446 H”, bersama Bupati Bengkulu Tengah, Rachmat Riyanto. Acara itu diselenggarakan di Masjid Al Fath, Pondok Kelapa, Bengkulu Tengah, Bengkulu, pada Minggu (13/4).

“Bertujuan mempererat tali persaudaraan dan memupuk semangat saling memaafkan di momen Hari Raya Idul Fitri,” ujar Ketua DPD LDII Bengkulu Tengah, Uhman Permana Syidik.

Sementara itu, saat memberikan sambutan, Bupati Rachmat Riyanto mengajak warga LDII mendukung pembangunan daerah. “Seiring usia Kabupaten Bengkulu Tengah menginjak usia 16 tahun, mari bersama-sama mewujudkan visi dan misi pemerintah daerah,” tuturnya.

Menanggapi itu, Ketua DPW LDII Bengkulu, Meri Sasdi menyatakan kesiapannya mendukung program pemerintah daerah. “Khususnya dalam pembinaan umat, penguatan ibadah masyarakat, serta menjaga harmoni keberagaman,” pungkasnya.

Meri berharap, silaturahim tersebut dapat mempererat hubungan antara LDII dengan pemerintah daerah dan tokoh agama setempat. “Untuk membangun Bengkulu Tengah yang maju dan harmonis,” tegasnya.

Pada acara silaturahim tersebut, Ketua MUI Bengkulu Tengah, KH Tarmizi menyampaikan tausiah mengenai pentingnya menjadikan Al Quran sebagai pedoman hidup.

 

Oleh: S09TRI.Bengkulu9 (contributor) / Firdaus (editor)

Kunjungi berbagai website LDII

DPP, DPP, Bangkalan, Tanaroja, Gunung Kidul, Kotabaru, Bali, DIY, Jakpus, Jaksel, Jateng, Kudus, Semarang, Aceh, Babel, Balikpapan, Bandung, Banten, Banyuwangi, Batam, Batam, Bekasi, Bengkulu, Bontang, Cianjur, Clincing, Depok, Garut, Jabar, Jakarta, Jakbar, Jakut, Jambi, Jatim, Jayapura, Jember, Jepara, BEkasi, Blitar, Bogor, Cirebon, Kalbar, Kalsel, Kaltara, Kalteng, Karawang, Kediri, Kendari, Kepri, ogor, Bogor, Kutim, Lamongan, Lampung, Lamtim, Kaltim, Madiun, Magelang, Majaelngka, Maluku, Malut, Nabire, NTB, NTT, Pamekasan, Papua, Pabar, Pateng, Pemalang, Purbalingga, Purwokerto, Riau, Sampang, Sampit, Sidoarjo, Sukoharjo, Sulbar, Sulsel, Sultra, Sumbar, Sumsel, Sumut, Tanaban, Tangsel, Tanjung Jabung Barat, Tegal, Tulung Agung, Wonogiri, Minhaj, Nuansa, Sako SPN, Sleman, Tulang Bawang, Wali Barokah, Zoyazaneta, Sulteng

Ribuan Warga Hadiri Halal Bihalal LDII Kota Jambi

Pererat Ukhuwah Islamiyah, LDII Tebing Tinggi Helat Halal Bihalal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *